Thursday, September 13, 2012

Yachae Gooksu/야채국수(Vegetable Noodle/ Mie Dengan Sayuran)

Assalamualikum semua, Annyong Haseyo안녕하세요
Gooksu kali ini sangat cocok sekali bagi orang yang vegetarian, bahan utamanya menguankan banyak sayuran  yang di padu dengan mie, rasanya enak sekali dan menyehatkan, silahkan dicoba resep ini yaaaa :D
Bahan :
  1. 2 ikat somen noodles
  2. 1 buah mentimun
  3. 2 buah wortel
  4. 1 buah zucchini
  5. 1 buah bawang bombay merah
  6. 5 buah cabe hijau /jalepino pepper (bilas suka pedas)
  7. 2 buah daun bawang
  8. 3 sdm soy sauce
  9. 2 sdm sesame oil
  10. 1 sdm gula
  11. 1 sdm black pepper (bila suka)
  12. 1 sdm sesame seeds untuk hiasan
  13. 1 sdm miyak goreng
  14. Air untuk merebus gooksu
  15. 1/2 sdt garam
Cara :
Sayuran :
Iris tipis semua sayuran, masak wortel, lebih kurang 3 menit kemudian tambahkan cabe, zuccini, masak lebih kurang 3 menit dan kemudian bawang bombay, serta daun bawang
Mie :
Masak air sampai mendidih, masukan gooksu dan tambahkan sedikit garam masak lebih kurang 5-6 menit, guyur dengan air kran keringkan
Saus:
Dalam mangkok kecil tambahkan soy sauce, sesame oil dan gula aduk-aduk sampai gula larut
Penyajian
Dalam mangkok besar letakan mie ditengahnya, tambahkan sayuran yang telah di masak tadi, mentimun serta taburi dengan black pepper dan sauce, tambahkan sesame seeds

Note :
Kalau mau dimakan segera dalam keadaan panas gooksu bisa juga tidak usah dinginkan dengan air kran, cukup di saring saja tetapi kalau gooksu dimakan untuk nanti gooksu akan menjadi lengket satu dengan yang lainnya.
Gamsahamnida감사합니다
Annissa Yoon

 

2 comments:

  1. ummm.... i like it so muchhhh it looks very delicious. ^^ noodle is my favorite!!!

    ReplyDelete
    Replies
    1. yeappp.... i like it too, thank you so much please try it ^_^

      Delete